Sabtu, 30 Juli 2016

Tips kecil Perdapuran


Kita Wajib Tahu!
Tips Keren Seputar Dunia Perdapuran

1. Agar telur rebus tidak susah dikupas, jangan lupa celupkan kedalam air es saat telur tersebut baru matang/masih panas.

2. Agar cabe tidak meletup-letup ketika digoreng, jangan lupa tusuk atau lukai sedikit cabe tersebut dengan pisau sebelum digoreng.

3. Saat mencuci kangkung, arnong/selada air atau genjer serta tanaman air lainnya jangan lupa dibilasan pertama bubuhkan sesendok garam lalu diamkan sejenak agar binatang-binatan kecil yang mungkin hidup dibatang dan daunnya mati. Biasanya yang hobi nongkrong disitu lintah, keong, ulat dan cacing air (brokoli dan kembang kol juga sering ada ulatnya, jadi jangan lupa pula gunakan cara ini).

4. Agar tahu lebih awet ketika disimpan, cuci bersih dengan air, kemudian siram dengan air panas, setelah itu lap dengan tisu dapur, simpan didalam tupperware, tutup rapat, kemudian letakkan didalam kulkas. Insyaa Allah bisa tahan hingga 1 minggu.

5. Untuk mengetahui telur busuk atau tidak bisa gunakan tes apung air, jika mengapung diatas air itu tandanya telur sudah busuk.

6. Ketika akan mengocok telur untuk berbagai macam kue, pastikan telur dalam keadaan suhu ruang (bukan dingin karena baru keluar dari kulkas, hal ini bisa membuat adonan tidak mengembang).

7. Jika menyimpan sayuran di dalam kulkas, jangan pakai tas plastik kresek, tapi gunakan koran dan atau majalah bekas. Sebab dengan cara ini bisa mencegah air embun sayuran menggenang yang bisa mengakibatkan sayur cepat busuk

8. Untuk menetralisir bau dalam kulkas, belah kentang dan letakkan di rak kulkas, kentang bisa menghilangkan bau tak sedap dalam kulkas.

9. Agar ikan tidak lengket dipenggorengan, gunakan wajan yang khusus untuk menggoreng, jangan sekali-kali menggoreng ikan diwajan yang pernah atau sering dipakai untuk menumis, sebab sudah pasti ikan goreng akan lengket dan hancur ketika dibalik, bisa juga olesi sedikit garam ke wajan sebelum dituangi minyak goreng.

10. Untuk menghilangkan rasa panas ditangan akibat terlalu lama berkontak dengan cabe atau sambal (kata orang jawa tangan wedhangen), bisa dilakukan dengan cara cuci bersih tangan dengan sabun sampai 2 atau 3 kali, kemudian di lap, dan masukkan tangan kedalam beras, benam dan remas-remas beras sebentar. Fiuuhhhf, dijamin rasa panas ditangan akan hilang.

11. Agar mata tidak pedih ketika mengiris bawang merah, letakkan wadah berisi garam disamping talenan, dengan cara ini Insyaa Allah ampuh menghindarkan mata dari rasa pedih.

12. Agar beras tidak dikunjungi kutu beras, letakkan sebungkus plastik yang berisi beberapa sendok kopi bubuk, kemudian beri sedikit lubang pada plastiknya. Kutu beras tidak suka aroma kopi. Jadi Insyaa Allah dia tidak akan berani datang ke beras.

13. Jika peralatan masak kusam akibat noda dari bumbu yang berwarna seperti kunir/kunyit, atau panci yang terlalu sering dibuat merebus air jadi kekuningan. Segera ambil sesendok baking soda, beri sedikit air, gosok-gosokkan ke panci, diamkan sebentar, lalu bilas. Jika masih ada noda bisa diulang lagi.

14. Agar kembang kates, daun kates/pepaya dan pare tidak terlalu pahit ketika dimasak, baiknya sebelum ditumis di rebus sebentar di air rebusan daun jambu biji (caranya, rebus air, ambil beberapa lembar daun jambu biji, tunggu hingga mendidih, masukkan daun jambu, tunggu +- 5 menit, masukkan kembang/daun pepaya/pare) diamkan sebentar, matikan api. Baru setelah itu tiriskan dan siap untuk dimasak sesuai selera (kalau daun pepayanya untuk kulupan, bisa direbus hingga matang bersama daun jambu biji).

15. Agar tempe tidak mudah busuk, jangan simpan didekat garam.

16. Jika menyimpan daging di freezer, pastikan daging tidak keluar masuk freezer berulangkali, karena hal ini bisa membuat bakteri berkembangbiak. Sebaiknya potong-potong dulu dagingnya sesuai dengan perkiraan kebutuhan per tiapkali masak dan simpan di plastik kecil-kecil secara terpisah, sehingga ketika akan mengambil, bisa ambil seperlunya saja.
Wallahu A'lam
Semoga bermanfa'at.

Sabtu, 30 Januari 2016

Nasi Goreng Daun Mengkudu / Pace



Bahan :
Bumbu yang dihaluskan :
-  4 Siung Bawang Putih
-  6 Siung Bawang Merah
-  1/2 Jari Kunyit
-  1 ruas Jahe
-  2 Butir Kemiri
-  3 buah cabe merah/keriting
-  Sedikit Terasi

Bahan Lainnya :
-  Nasi Putih 3 Piring
-  Ikan asin / jambal roti
-  Telor 2 butir
-  10 lembar daun mengkudu (iris2 tipis memanjang)
-  5 butir bakso potong kecil2
-  Daun bawang iris kecil2
-  Merica
-  Garam
-  Minyak untuk menumis
-  Bawang merah Goreng.

Cara memasak :
1. Kocok telur dengan merica dan garam, buat orak arik telur. Sisihkan.
2. Panaskan minyak, goreng ikan asin setengah matang.
3. Masukkan bumbu halus dan merica bubuk, tumis sampai harum.
4. Masukkan irisan daun mengkudu dan bakso, aduk2 sampai layu.
5. Masukkan nasi, aduk sampai rata.
6. Masukkan orak arik telur, aduk sampai merata.
7. Tambahkan garam, daun bawang dan bawang goreng, aduk sampai rata.
8. Hidangkan untuk 4 Porsi

Minggu, 04 Oktober 2015

Rawon Jawa Timur

Bahan rawon nguling :
  • Minyak Goreng secukupnya
  • 500 gram daging rawon (sandung lamur / bagian kaki)
  • 1 liter air
  • 2 batang daun bawang iris iris
  • 5 lembar daun jeruk purut 
  • 3 lembar daun salam
  • 2 batang serai
  • 1 bungkus kaldu daging
  • Bawang putih goreng
  • Bawang merah goreng
Bahan yang dihaluskan :
  • 8 siung bawang putih
  • 10 butir bawang merah
  • 6 buah keluwek, ambil bagian isinya, kemudian kita rendam dalam air panas
  • 2 cm lengkuas memarkan
  • 5 buah kemiri sangrai
  • 2 ruas kunyit bakar
  • 3 cm jahe kita bakar
  • 1 sendok makan ketumbar sangrai
  • 1 sendok teh merica
  • 3 buah cabai merah besar
  • garam secukupnya
  • Terasi 1 sdt
Bahan pelengkap :
  • Taoge pendek
  • Kerupuk udang
  • Sambal terasi (cabe rawit, garam, tomat sedikit, kuah rawon)
  • Telur asin
  • Tempe goreng
Cara membuat rawon nguling :
  1. Masak air hingga mendidih lalu masukkan daging dan rebus hingga daging matang, angkat dan tiriskan daging lalu potong potong daging, sisihkan.
  2. Panaskan sedikit minyak pada wajan lalu tumis bumbu yang telah di haluskan, setelah bumbu matang masukkan tumisan bumbu ke dalam kuah kaldu, sertakan pula potongan daging di tambahkan dengan daun bawang, daun salam, serai, kaldu dan daun jeruk.
  3. Masukkan bawang putih dan bawang merah goreng
  4. Sajikan rawon bersama nasi putih dan bahan pelengkapnya.

Senin, 27 Juli 2015

Topak Ladeh

1 ekor ayam / 1/2 kg sapi, bisa di tambahkan iso dan babat jika suka.
Kacang panjang potong pendek ikat per 4 - 5 potong.
3/4 butir Kelapa tua, parut, sangrai sampai coklat, tumbuk / blender sampai berminyak
3 lembar daun jeruk
2 batang kayu manis, sangrai / bakar
2 batang serai
1 blok kaldu ayam / sapi
2 sdm bawang merah goreng
Minyak goreng utk menumis

Haluskan :
15 butir bawang merah
10 siung bawang putih
6 buah cabai merah besar / keriting
5 butir kemiri, sangrai
1 sdt merica butiran, sangrai
2 cm kencur
3 cm lengkuas
2 cm jahe
2 cm kunyit
5 butir cengkeh, sangrai
½ sdt ketumbar, sangrai
½ sdt jinten, sangrai
Sedikit pala, sangrai
½ sdt terasi matang

Cara memasak.
1. Tumis/gongso bahan yg dihaluskan, sampai berbau harum dan berminyak.
2. Masukkan daun jeruk, serai,  dan kayu manis
3. Tambahkan air, masak hingga mendidih
4. Masukkan ayam / daging, masak hingga kuah agak mengental.
5. Masukkan garam, kaldu dan tumbukan kelapa.
6. Masukkan kacang panjang dan bawang merah goreng. Masak hingga matang.

Hidangkan dengan :
1. Ketupat
2. Sambel goreng udang / ati
3. Bubuk jagung
4. Pepes serundeng
5. Cabe rawit
6. Balado telor
7. Krupuk Udang.

Selasa, 21 Juli 2015

Pindang Serani

Pindang serani adalah masakan menggunakan ikan cuwe, salem kukus (pindang - jatim). Bahan2nya tidak perlu dihaluskan dan cukup cepat proses masaknya.

Bahan :
4 ekor cuwe salem
10 butir bawang putih rajang tipis
10 butir bawang merah rajang tipis
2 cm jahe
2 cm kunyit
2 buah cabe hijau potong serong
2 buah cabe besar potong besar
10 butir cabe rawit merah utuh (jika ingin pedas)
3 buah tomat hijau potong besar
1 buah tomat merah buang isinya potong besar
2 cm lengkuas
1 batang serai
3 daun salam
5 daun jeruk
1/2 sendok teh merica bubuk
1 santan kara kecil
100 ml air
garam secukupnya
bawang merah goreng utk taburan.

Cara memasak :
1. Tumis bawang merah, bawang putih, cabe hijau, cabe merah sampai layu.
2. Masukkan jahe, lengkuas, kunyit, tomat2, serai, daun salam dan jeruk.
3. Tambahkan air.
4. Masukkan merica bubuk dan garam.
5. Masukkan ikan, masak sampai ikan setengah matang.
6. Tambahkan santan. Ratakan. Tambahkan bawang goreng. Masak sampai matang dan kuat mengental.

Tips :
- Pilih ikan cuwe yang tidak terlalu asin.
- Jangan banyak di aduk selama masak utk mencegah ikan hancur.

Selasa, 14 Juli 2015

Semur Daging Kentang Kental

Bumbu yang di haluskan :
10 siung bawang merah
10 Siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar
2 cm Jahe
5 butir Kemiri
3 buah Cabe Keriting, bisa menggunakan cabe rawit jika ingin pedas

Bahan Lainnya :
1 Kg Daging
3 Butir Kentang, potong agak besar.
2 Buah Tomat direbus, buang kulitnya, haluskan
1 Buah Bawang bombay di cincang
1 sendok teh merica bubuk
2 cm Lengkuas
1/2 sendok teh pala bubuk
4 biji cengkeh
1 batang kayu manis
3 buah kecombrang (star anise)
3 lembar daun salam
5 lembar daun jeruk
2 batang serai
1 bungkus kaldu bubuk daging
Kecap manis secukupnya
Gula aren / jawa secukupnya
Minyak sayur untuk menumis
Garam secukupnya
Air 500 ml
Bawang merah goreng

 Cara Memasak :
1. Tumis bawang bombay dengan minyak sayur, masukkan bumbu halus, tumis sampai harum
2. Masukkan lengkuas, tomat, kayu manis, salam, kecombrang, cengkeh, daun jeruk, pala bubuk, merica, gula aren, serai.
3. Tambahkan air, didihkan.
4. Masukkan daging, bubuk merica, bubuk pala, kaldu bubuk  dan garam. Didihkan sampai daging agak empuk. Jika diperlukan tambahkan air.
5. Masukkan kentang, masak sampai setengah matang.
6. Tambahkan bawang goreng dan masak sampai kuah mengental
7. Sajikan selagi panas.

Selasa, 10 Maret 2015

TAJIN SOBIH

Tajin sobih ini merupakan jajanan khas mirip dengan bubur, tapi spesial banget.
Kita bisa menikmani beraneka ragam jenis bubur, ada yang merah-merah, ada yang coklat-coklat,
dan ada yang putih-putih. Jajanan ini dinamakan Tajin Sobih karena yang jualan kebanyakan berasal
dari Desa Sobih, di dekat Bangkalan.




Bubur Putih :
- Bulatan putih :
  Bahan : Tepung beras, tepung kanji, kelapa parut, santan
  Cara memasak : Campur semua bahan, Aduk sambil di tambahkan santan sampai kalis,
                 Buat bulatan kecil-kecil

- Kuah Putih
  Bahan : Tepung Beras, Santan, Tepung Kanji, Air, sedikit garam
  Cara memasak : Larutkan tepung beras dengan air
                 Santan direbus sampai mendidih
                 Larutan tepung ditambah sedikit garam, dimasukkan ke santan rebus
                 sedikit demi sedikit sampai didapatkan kekentalan yang diharapkan.
                 Setelah mendidih kembali, masukkan bulatan putih dan di aduk kembali
                 sampai semuanya matang.

Bubur Coklat :
- Lonjongan coklat :
  Bahan : Tepung beras, Tepung ketan, tepung kanji, gula merah, Air
  Cara memasak : Campur semua bahan, Aduk sambil di tambahkan gula merah yg di cairkan sampai kalis,
                 Buat lonjongan kecil-kecil
- Kuah Coklat
  Bahan : Tepung Beras, Santan, Tepung Kanji, Gula merah, Air
  Cara memasak : Larutkan tepung beras dengan air
                 Santan dan gula merah direbus sampai mendidih
                 Larutan tepung ditambah sedikit garam, dimasukkan ke adonan santan rebus
                 sedikit demi sedikit sampai didapatkan kekentalan yang diharapkan.
                 Setelah mendidih kembali, masukkan lonjongan coklat dan di aduk kembali
                 sampai semuanya matang.

Bubur Mutiara :
- Bahan : Sagu mutiara merah, Gula pasir, Pandan, Tepung Kanji, Air, Garam sedikit
  Cara Memasak : Rebus semua bahan kecuali sagu mutiara hingga mendidih, Aduk hingga mengental
                 Masukkan sagu mutiara, masak sebentar dan angkat.

Kuah Santan
- Bahan : Santan, daun pandan, garam, sedikit tepung kanji
  Cara memasak : Rebus santan, daun pandan dan garam. Setelah mendidih tambahkan sedikit
                 tepung kanji. Aduk sampai matang.
  Nb : Bisa di tambahkan potongan nangka.

Saus Gula coklat
- Bahan : Gula jawa, Air, daun pandan
  Cara Masak : Rebus gula jawa, daun pandan dan air sampai didapat saus gula yang kental.

Cara Menghidangkan :
- Bubur coklat, bubur putih dan bubur mutiara di letakkan dalam 1 piring atau daun pisang secara
  terpisah.
- Tambahkan kuah santan.
- Tambahkan saus gula coklat.